Minggu, 03 Juni 2012

KUMPULAN KATA MUTIARA SUFI/ISLAM


“Gadaikanlah dirimu pada Allah, walupun secara syariat (lahir) terlihat buruk tapi di sisi Allah Menjanjikan Kemanisan – Kemanisan”
Asy Syekh Al Akbar Muh. Daud Dahlan

“Berbicaralah dengan orang lain seminimal mungkin dan berbicaralah dengan Tuhanmu semaksimal mungkin agar hatimu dapat melihat Tuhan”
Muadz bin Jabal


“Orang alim bukanlah orang yang banyak ilmu, tetapi orang yang mengamalkan ilmu serta mengikuti
sunnah – sunnah nabi Mjuhammad SAW walaupun sedikit ilmunya”
Ibrahim Al Khawas

“Allah bukanlah sesuatu yang dapat dipahami dengan pengetahuan.Allah adalah Ia yang mempunyai alasan atas diri-Nya sendiri”
Sayyidina Ali r.a (Kitab Biharul Anwar jilid II hal.186)

“Peliharalah apa yang telah dikatakan oleh orang-orang yang taat kepada Allah,karena sesungguhnya perkara yang benar tampak jelas dihadapan mereka”
Petikan surat Sayyidina Umar bin Khotob r.a kepada Amir-amir tentara

“Dalam setiap umat ada kelompok terpilih dan merekalah wakil Tuhan,disembunyikan oleh-Nya dari makhluk-Nya yang lain,orang semacam inilah yang dinamakan sufi”
Syekh Yusuf ibnu Al-Husain

“Ketika engkau melakukan ibadah,tetapi tidak merasakan rasa takut dan tidak berfikir,berarti penyakit batin telah merasuki dirimu”
Ibnu Athaillah

“Tidak ada sesuatu pun dari ritual ibadah yang lebih bermanfaat daripada memperbaiki fikiran-fikiran kalbu”
Abu Turab An-Nakhsyabi

“Aku menyembah Allah SWT karena mencintai-Nya dan aku tidak mencintai-Nya jika aku tidak menyembah-Nya”
Al Fudayl bin Iyadh

“Aku malu jika dalam penyaksian-Nya, aku tidak duduk layaknya seorang hamba”
Harits Al Muhasibi

“Betapa besar musibah orang yang ‘ditinggalkan’ oleh Allah”
Bisyru Al Hafi

“Nafsu adalah hal yang paling bodoh,maka berpalinglah darinya”
Abu Hamzah Muhammad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar